Senin, 18 November 2013

INVESTIGASI (Tugas Mata Kuliah Jurnalistik _ Erlin Eliana)



INVESTIGASI mengenai


"PERMAINAN DIGITAL MODERN"
 

             Generasi masa depan akan lebih baik jika memiliki anak-anak yang siap menghadapi masa depan karena memiliki bekal yang cukup . Kini, intelektual seorang anak mempunyai kapabilitas dalam segala bidang dan memiliki kreativitas tinggi. Seiring dengan berjalannya proses kecerdasan, muncul keingintahuan tentang permainan digital modern. Play Station adalah salah satu industri permainan digital. Kini banyak digemari oleh anak sekolah dasar hingga kalangan usia 20 tahun. Pengalaman berkendara,memerangi kejahatan, mendaki gunung, ataupun
memelihara binatang bisa didapatkan dari visualisasi sebuah televisi. Belum lagi, teknologi pada Play Station menghasilkan perpindahan tempat yang sangat cepat. Dani seorang anak sekolah menengah umum bisa dibilang cukup menggilai permainan digital ‘Play Station’ . Untuk harga sebuah kaset CD play station juga terjangkau . Jika membeli di toko biasa hanya 5.000,- . Sedangkan di pusat perbelanjaan seperti Mall hanya 8.000,- . Tentu bukan harga yang sulit diraih bagi para pelajar.


 BAGAIMANA WAKTU YANG DIATUR UNTUK BERMAIN ‘PLAY STATION’?
Perhitungannya adalah ketika seorang anak bersekolah selama 7 jam.
Lalu setelah pulang sekolah ia menggunakan waktunya untuk bermain play
station . Kita ambil contoh satu judul permainan mengenai petualangan
. Dan seolah-olah memerankan tokoh petualang . Setiap level memiliki 3
tempat  sebagai tahap untuk naik ke level selanjutnya . Setiap tempat
memiliki tantangan masing-masing. Tugas tokoh petualang adalah mencari
strategi agar dapat bertahan hidup . Jika setiap tempat dihabiskan
dengan waktu dengan waktu 20 menit , maka untuk tiga level bisa menghabiskan 1 jam. Setelah 1 jam selesai, seorang anak semakin ingin tahu dengan petualangan berikutnya. Ketika level terus ditingkatkan, maka akan semakin lama menghabiskan waktu bermain ‘Play Station’ .
  
APA PENGARUH PERMAINAN ‘PLAY STATION’ SEHINGGA BISA MENJADI FENOMEANAL?
-Menariknya berbagai games bergenre olahraga tahunan.
-Tokoh kartun dari berbagai serial film dikembangkan dalam bentuk permainan play station.
-Kebanyakan play station dimainkan oleh anak laki-laki , kini permainan sepak bola di play station  diiringi lagu-lagu bergenre pop lokal maupun mancanegara.
Lalu keunggulan dari sisi teknologi ‘play station’ adalah :
-telah dilengkapi “hardisk” yang berfungsi sebagai penyimpan data permainan.
-dengan bentuk yang lebih kecil dan dinamis jadi mudah disimpan di dalam rumah.
Dengan ini, perkembangan teknologi ‘Play Station’ setidaknya mampu memberikan dimensi sebuah kenyamanan.
                          Investigasi ini sekiranya membuat kita benar-benar paham mengenai teknologi jaman sekarang dalam memberikan hiburan. Nilai-nilai baik ataupun buruk tergantung masing-masing pencari informasi. Manfaatkan waktu sebaik mungkin agar informasi yang didapat memberikan kebaikan untuk diri kita.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar